UJOH BILANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mahakam Ulu ( Mahulu) menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah (Otda) ke XXVII Tahun 2023 Tingkat Kabupaten Mahulu, di Alun-Alun Ujoh Bilang. Sabtu (29/4/2023). 

Wakil Bupati Mahulu Drs Yohanes Avun M.Si sebagai inspektur upacara, dalam peringatan Hari Otda dengan tema “Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul”. Hadir pula Sekda Mahulu Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., Kapolres Mahulu AKBP Anthony Rybok, S.E., Wakil Ketua I DPRD Mahulu Tiopilus Hanye, S.A.B,. M.Si., Sejumlah Kepala OPD, Camat Long Bagun, serta peserta upacara dari ASN lingkup Pemkab Mahulu 

Dalam amanat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang dibacakan Wabup Mahulu Drs. Yohanes Avun, M.Si menyampaikan dalam Peringatan Otda ke-XXVII mengajak seluruh masyarakat dalam memaknai sekaligus memahami esensi otonomi daerah. yang bertujuan untuk mencapai kemandirian fiskal dengan berbagai potensi, untuk memacu percepatan dan pemerataan pembangunan.

“Tujuan dilaksanakannya otonomi daerah dengan mendesentralisasikan sebagian kewenangan, sejatinya untuk menjadikan daerah mencapai kemandirian fiskal, dengan menggali berbagai potensi sumber daya yang dapat meningkatkan pendapatan asli daerah, serta memacu terjadinya pemerataan pembangunan” terang wabup.

Lanjut disampaikan Wabup, Bahwa Hari Otda ke XXVII yang jatuh setiap tanggal 25 April tersebut telah terbukti memiliki banyak manfaat dan kebaikan yang dirasakan masyarakat selama 27 tahun perjalanan penyelenggaraan Otda.

“Setelah 27 tahun berlalu, Otda telah memberikan dampak positif, hal ini dibuktikan dengan adanya percepatan pembangunan yang ditandai dengan meningkatnya angka Indeks Pembangunan Manusia atau IPM bertambahnya Pendapatan Asli Daerah atau PAD dan Kemampuan Fiskal Daerah,” Tambahnya.

Lebih lanjut, Mendagri menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada daerah otonomi baru, yang telah berhasil meningkatkan PAD dan kemampuan fiskalnya, peningkatan tersebut diharapkan agar dimanfaatkan untuk program-program pembangunan dan kesejahteraan rakyat, sehingga dapat meningkatkan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM), menurunkan angka kemiskinan, meningkatkan konektivitas serta akses infrastruktur yang baik dan lain-lain.

Di akhir amanat Mendagri, Wabup menyampaikan mengajak semua elemen daerah untuk dapat melaksanakan tujuan otonomi daerah sesuai dengan filosofi pembentukannya, dengan menitikberatkan pada unsur Sumber Daya Manusia di seluruh daerah.

“Melalui momentum yang baik ini, izinkan saya mengajak kita semua untuk dapat berdoa bersama agar apa yang menjadi tujuan otonomi daerah dapat terwujud di semua daerah. kunci yang utama untuk mencapai itu adalah pada unsur sumber daya manusia, terutama ASN yang berintegritas, profesional, kompeten dan dapat bekerjasama secara kolaboratif” terang Wabup.

Adapun selaku Komandan Upacara Vinsensius Hang dari Satuan Polisi Pamong Praja dan Kepala Bagian Pemerintah Yopianus Anyang, S.Kom., selaku Petugas Pembaca Sejarah Otonomi Daerah. (Prokopim/nha/td)

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *