Melaksanakan Tugas Secara Profesional Yang Berorientasi Pada Pelayanan, Serta Tanggap Darurat Sesuai Dengan Kondisi Situasi Yang Sedang Berlangsung

 

UJOH BILANG –  Wakil Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Drs Yohanes Avun M.Si menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) dan Pengukuhan Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) tingkat Kabupaten Mahulu. Rabu 11 Januari 2023, bertempat diruang rapat Bappelidbangda.

Rakor yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Mahulu melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dihadiri Kapolres Mahulu AKBP Anthony Rybok, S.E., Inspektur Inspektorat Mahulu Budi Gunarjo Ompusunggu, SE.,Ak.,MM.,Ca.,AAP., Kepala BPKAD Yohanes Andy Abeh, S.Sos., M.Si., Kepala Satuan Polisi Pamong Praja ( SATPOL PP ) S. Lawing Nilas, S.Pd., Kapolsek Long Bagun Ipda Andi Fitriyadi, SH., Koramil Long Bagun serta perwakilan Kepala OPD lainnya.

Dalam sambutan Bupati yang disampaikan oleh Wakil Bupati Mahulu Drs Yohanes Avun, M.Si mengatakan, bahwa ancaman multidimensi setiap tahunnya terus meningkat, termasuk ancaman bencana yang memiliki dampak langsung dalam mempengaruhi upaya pembangunan yang merupakan tantangan perlu untuk ditangani secara komprehensif, multi sektor, terpadu dan terkoordinasi.

“Oleh sebab itu, saya menyambut positif dengan diselenggarakannya Aktivasi Sistem Komando Penanganan Darurat Bencana Tingkat Kabupaten Mahakam Ulu, dalam upaya mengintegrasikan kegiatan penanganan darurat secara efektif dan efisien dalam mengendalikan ancaman atau penyebab bencana, serta menanggulangi dampak pada saat keadaan darurat bencana, sesuai dengan Peraturan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nomor 03 Tahun 2016 Tentang Sistem Komando Penanganan Darurat Bencana.

Wabup juga menyampaikan arahannya kepada Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) Tingkat Kabupaten yang ada agar mampu melaksanakan tugas secara profesional yang berorientasi pada pelayanan, pengayoman dan pemberdayaan masyarakat serta tanggap darurat sesuai dengan kondisi situasi yang sedang berlangsung.

“Saya juga berharap kepada BPBD selaku leading sector, untuk segera membuat layanan Call Center untuk Sistem Komando Penanganan Darurat Bencana agar bisa diakses oleh masyarakat untuk melaporkan kejadian darurat yang membutuhkan penanganan cepat seperti kecelakaan, bencana alam, kebakaran dan situasi darurat lainnya, terus bangun sinergitas dan koordinasi lintas sektor secara rutin dalam rangka Penanganan penanggulangan bencana, serta laksanakan peran stabilisator, inovator, modernisator, dan Pelopor dengan Peningkatan dan penguatan kapasitas SDM aparatur dan kelembagaan  yang tergabung dalam Anggota Tim Reaksi,” jelas Bupati

Kepala Pelaksana BPBD Mahulu Agus Darmawan, S.Pd,. M.Si menyampaikan dalam sambutannya bahwa Kegiatan aktivasi Sistem Komando pada BPBD telah berjalan sejak awal pembentukkan, hal ini termasuk Indikator Untuk Peningkatan SPM Kegiatan di BPBD sudah berjalan pula dari bulan maret mulai dari laka air, banjir,longsor, serta lainnya.

Untuk diketahui, tujuan acara ini untuk memberikan pemahaman kepada peserta kegiatan bahwa penanganan bencana yang cepat dan tepat hanya dapat dilakukan dengan koordinasi antar instansi dan lembaga dengan mengintegrasikan pemanfaatan sumber daya manusia, peralatan dan anggaran. (Prokopim/nha/td)

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *