Kapolres Kubar berganti dari pejabat yang lama AKBP Sonny Henrico Parsaulian Sirait S.IK., M.H kepada Kapolres Kubar yang baru AKBP Heri Rusyaman, S.I.K., M.H

 

SENDAWAR – Mewakili Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh, SH., ME, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan(Asisten II)  E.Tek Hen Yohanes S.Pd Menghadiri undangan Polres Kutai Barat dengan Agenda Kenal Pamit Kapolres Kutai Barat (Kubar) di Auditorium Aji Tulur Jejangkat Pemkab Kubar Sabtu (09/07/22).

Acara kenal Pamit Kapolres Kutai Barat sekaligus silaturahmi Kapolres Kutai Barat yang Baru AKBP Heri Rusyaman, S.I.K., M.H yang menggantikan AKBP Sonny Sirait, S.I.K.,M.H. yang mendapatkan tugas sebagai Wakil Direktur Samapta Polda Sumatera Utara, rabu (6/7/2022) pada acara serah terima jabatan di Mapolda Kaltim yang dipimpin oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto, M.Si.

Silaturahmi Kapolres Kutai Barat (Kubar)  AKBP Heri Rusyaman, S.I.K., M.H Bersama dengan unsur Forkopimda, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kabupaten Kubar dan Kabupaten Mahulu. 

Acara ini dalam rangka untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh agama di daerah masing-masing guna mendukung terciptanya situasi yang kondusif. Kapolres Kubar yang baru, AKBP Heri Rusyaman, S.I.K., M.H,  menyampaikan dalam momentum ini pun, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas sambutan yang luar biasa dari pemerintah dan para pihak lainnya dalam acara silaturahmi ini. 

“Terimakasih sudah menyambut kehadiran kami dengan acara luar biasa seperti ini,” ucapnya sembari menceritakan tentang seperti apa daerah dan masyarakat Kubar dan Mahulu yang ia ketahui. 

Kapolres Kubar juga menyampaikan permohonan maaf mewakili Kapolres yang lama, AKBP Sonny Sirait, SIK., M.H  bawah tidak dapat hadir ditengah – tengah acara hari ini.

“Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya, mewakili beliau kebetulan Pak Kapolres yang lama harus segera bertugas di Polda Sumatera Utara sehingga beliau tidak dapat hadir”.

Dalam sambutan Bupati Mahulu yang dibacakan oleh  Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan E.Tek Hen Yohanes S.Pd menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Mahulu mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kapolres AKBP Heri Rusyaman, S.I.K.,M.H.

“Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu menyambut hangat dengan hati dan tangan yang terbuka  kedatangan Bapak AKBP Heri Rusyaman, S.I.K.,M.H, beserta istri. Semoga dengan kepemimpinan bapak, Polres Kutai Barat tetap solid, kompak dan selalu menjunjung tinggi Tri Brata dan Catur Prasetya sebagai pedoman hidup POLRI serta tetap terpeliharanya silaturahmi, kerjasama dan sinergitas antara pemerintah daerah mahakam ulu dengan polres kutai barat,”ucapnya

Terlepas dari hal itu lanjut Asisten II, dirinya mewakili seluruh jajaran pemerintah dan masyarakat Kabupaten Mahulu, menyampaikan salam perpisahan kepada AKBP Sonny Sirait, S.I.K.,M.H. tidak lupa beliau juga menyampai ucapan terimakasih atas kerja sama yang sudah terjalin selama menjabat Kapolres Kubar.

“Terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya kepada Bapak AKBP Sonny Sirait, S.I.K.,M.H atas dedikasi, pengabdian dan kerjasamanya selama menjabat Kapolres Kutai Barat yang telah menyumbangkan tenaga dan pemikirannya di bidang Kamtibmas serta dalam mengawal dan menghadapi pandemi Covid 19 di Kabupaten Mahakam Ulu, dimana berkat sinergitas dan upaya yang kita lakukan bersama telah menjaga Kabupaten Mahakam Ulu berada pada Zona Hijau,” lanjut Asisten II

Dalam kesempatan itu, hadir langsung, Acara yang dihadiri pula oleh Bupati Kubar Bupati Kubar, FX Yapan SH MH didampingi Wakil Bupati Kubar, H Edyanto Arkan SE. Hadir pula Ketua DPRD Kubar, Ridwai SH, Kepala Kejaksaan Negeri Kubar, Bayu Pramesti SH, Komandan Kodim 0912/ Kbr, Letkol Kav Yudhi Prasetyo Purnomo, Ketua Pengadilan Negeri Kubar. Deddy Thusmanhadi, SH

Kepala Adat Besar Kutai Barat, Manar Dimansyah Gamas, Ketua KONI Kubar, Stepanus SE, dan para pejabat teras di lingkup Pemkab Kubar, para pimpinan lembaga, Ormas, dan perusahaan swasta di Kubar dan Mahulu, tokoh pemuda, serta tokoh adat dan tokoh masyarakat. (Prokopim/nha/td)

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *