27 orang Petinggi Definitif dan 3 orang Penjabat Segera Bertugas 

UJOH BILANG – Puluhan Petinggi Definitif  dan Penjabat diambil sumpahnya di hadapan Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, S.H.,M.E. Pelantikan yang  turut dihadiri oleh sejumlah forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda) Mahulu dengan protokol kesehatan yang ketat, berlangsung hikmat di Balai Adat Ujoh Bilang, Senin (13/12).

Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, S.H.,M.E mengucapkan terimakasih dan apresiasi khusus kepada Komandan Kodim 0912 Kutai Barat beserta jajaran di seluruh Koramil se Kabupaten Mahakam Ulu, Kepala Polres Kutai Barat beserta jajaran di seluruh Polsek se Kabupaten Mahulu, Pimpinan dan seluruh Anggota DPRD Kabupaten Mahulu, Seluruh jajaran pejabat di lingkungan Pemkab Mahulu dalam turut serta mengawal tahapan pemilihan petinggi serentak pada 13 Oktober lalu.

Bupati Mahakam Ulu Bonifasius Belawan Geh, S.H.,M.E pada saat Melantik Petinggi Definitif dan Penjabat Hasil Pemilihan Petinggi Serentak pada 13 Oktober lalu.

“Karena atas komitmen, kerja keras dan kerja cerdas, yang sangat edukatif yang telah kita semua sekalian dapat tuntaskan, pelaksanaan seluruh prosesi Pemilihan Petinggi serentak dapat terselenggara sesuai dengan aturan perundangan yang berlaku,” ungkap Bupati.

Bupati menuturkan, dirinya apresiasi kepada masyarakat di 28 Kampung pelaksana Pemilihan Petinggi Serentak, karena telah menggunakan hak suaranya. Hal tersebut juga dilengkapi pelaksanaan yang penuh dengan kedewasaan dalam berpolitik.

“Untuk itu, Saya menyampaikan perasaan bangga karena masyarakat kita sudah semakin dewasa dalam menggunakan hak politik mereka dalam suasana yang penuh dengan silaturahmi dan persaudaraan antar sesama kita, para pemangku kepentingan di daerah yang sangat kita cintai ini,” tuturnya.

Bupati melanjutkan dalam kesempatan ini juga mengucapkan Selamat Datang dan Selamat Menunaikan tugas dan tanggung jawab kepada 27 orang Petinggi definitif dan 3 Penjabat Petinggi. 

“Berbagai tantangan dan kendala siap menanti kita selama 6 tahun ke depan. Namun semangat, rasa percaya diri dan komitmen untuk melayani kebutuhan masyarakat akan dapat mengalahkan semua aral yang melintang,” sebutnya.

Sementara itu salah satu perwakilan Petinggi terpilih Gorigorius Belawan Petinggi Wana Pariq menyampaikan rasa terima kasihnya kepada penyelenggara pemilihan petinggi serentak Kabupaten Mahulu. Terutama jajaran Pemkab Mahulu, Melalui Dinas terkait yang sudah menyelenggarakan pemilihan petinggi ini periode 2021-2027.

Ia melanjutkan, akan berkomitmen untuk segera melaksanakan instruksi Bupati Mahulu, sebagaimana yang telah disampaikan dalam sambutannya.

“Tentunya ini merupakan beban yang sangat berat, dimana kami harus melanjutkan pembangunan dari periode yang lama, dan segera juga menata bagaimana agar dapat menciptakan hal-hal yang dapat memajukan pembangunan di kampung Kami,” ujarnya.

Turut hadir mendampingi Bupati Mahulu oleh Sekda Pemkab Mahulu Dr. Stephanus Madang, S.Sos.,M.M, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Ir. Dodit Agus Riyono,MP, Waka Polsek Long Bagun, Danramil 03/Long Bagun Lettu Inf I Wayan Sudiarsa serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Badan dan Kantor di lingkungan Pemkab Mahulu.(Prokopim/aim/td)

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *