Bupati: Upaya Sosialisasikan Kaidah dan Praktik dalam Pengelolaan Keuangan
BALIKPAPAN – Tata kelola Pemerintah yang baik sudah merupakan suatu kebutuhan yang sangat prioritas bagi setiap pemerintah daerah. Hal dikatakan Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH dalam sambutannya saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelaporan Keuangan dan Rekonsiliasi Aset Kampung se Kecamatan Long Bagun, di Hotel Pasific Balikpapan. Kamis (5/9)
“Kita harus selalu berupaya mensosialisasikan kaidah-kaidah dan praktik tata kelola yang baik dalam bidang pengelolaan keuangan, yang diwujudkan dalam bentuk penerapan prinsip good governance dan perwujudan dari penerapan prinsip tersebut adalah penyusunan dan penyajian laporan keuangan dan pengelolaan aset yang akuntabel” kata Bupati.
Lebih lanjut, Bupati mengatakan sesuai prinsipnya, salah satu tujuan utama dari pelaporan keuangan adalah tersedianya informasi yang menyangkut posisi keuangan, kinerja dan perubahan, yang kemudian akan menjadi dasar dalam pengambilan kebijakan berikutnya.
“Hal ini sangat penting untuk diperhatikan oleh setiap OPD, untuk menerapkan dan mengamalkan prinsip-prinsip keuangan yang baik, jujur, dan benar dalam pengelolaannya,” kata Bupati lagi.
Berdasarkan hal tersebut, Bupati menyampaikan 3 (tiga) penting, yakni Fungsi kontrol antara Pemerintah Kecamatan dengan Pemerintah Kampung hendaknya disinergikan secara baik, terlebih mengenai aset yang ada di kampung.
“Jangan sampai Pemerintah Kecamatan tidak mengetahui apa saja aset yang dimiliki oleh setiap Kampung di wilayah Kecamatan tersebut,” tandas Bupati.
Berikutnya yang kedua, meskipun setiap bendahara memiliki operator untuk mengelola laporan keuangan, sudah seyogyanya setiap bendahara tetap wajib menguasai teknologi yang digunakan dalam sistem pelaporan keuangan.
Kemudian yang ketiga, mengenai tenggat waktu yang telah ditetapkan agar dapat menjadi perhatian bersama untuk dapat diselesaikan secara tepat.
“Sudah menjadi kewajiban bahwa pelaporan keuangan harus selesai sesuai dengan tenggat waktu yang telah ditentukan,” tandas Bupati lagi.
Yang terakhir, Bupati pun berpesan agar seluruh alur dan transaksi keuangan harus jelas, sehingga dapat dipertanggungjawabkan baik kepada pimpinan maupun kepada lembaga pemeriksa keuangan.
Dan Bupati pun mengharapkan melalui kegiatan bimtek yang dilaksanakan tersebut dapat meningkatkan kemampuan bendahara kampung yang memiliki kompetensi yang handal di bidang pengelolaan dan penatausahaan keuangan, serta meningkatkan kapasitas tenaga pengelola administrasi keuangan yang profesional berbasis kinerja (performance based budgeting).
“Mari bersama kita berikan yang terbaik bagi kemajuan Mahakam Ulu dalam kerja cerdas dan kerja tuntas dan semoga apa yang akan kita terima menjadi bekal dan rangkuman pola-pola strategi peningkatan kualitas dalam pengelolaan aset daerah di Kabupaten Mahakam Ulu,” harap Bupati.(hms10)
Tidak Ada Komentar