SAMARINDA – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu), Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., melalui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Mahulu, Samson Batang, S.Sos., M.Si., menghadiri Upacara Peringatan HUT ke-68 Provinsi Kalimantan Timur di Lapangan Stadion Gelora Kadrie Oening, Samarinda. Kamis (09/01/2025)

Upacara yang mengusung tema “Membangun Kaltim untuk Nusantara” tersebut dipimpin oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Dr. Drs. Akmal Malik, M.Si., selaku inspektur upacara.

Pada momen tersebut, Pj Gubernur Kaltim menyerahkan Panji Keberhasilan Arindama kepada Kabupaten Mahulu sebagai terbaik I dalam Bidang Pengelolaan Kawasan Perbatasan. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kadisdikbud Mahulu, Samson Batang, S.Sos., M.Si.

“Kita bersyukur atas kemajuan yang telah dicapai Provinsi Kaltim. Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada Kabupaten Mahulu. Semoga Mahulu terus maju dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di masa mendatang,” ujar Samson Batang.

Sebagai bentuk apresiasi, Pemerintah Provinsi Kaltim menyerahkan Panji Keberhasilan Arindama dalam 23 bidang pembangunan kepada 10 kabupaten/kota di Kaltim, guna mendorong peningkatan kinerja di berbagai sektor.

Adapun kabupaten/ kota peraih panji yaitu Kota Balikpapan menerima tujuh panji keberhasilan, sedangkan untuk Kota Bontang dan Kabupaten Kutai Kartanegara, masing – masing menerima tiga panji keberhasilan. Selanjutnya Kabupaten Berau, Paser dan Kutai Timur raih masing – masing dua panji keberhasilan. Dan untuk Kota Samarinda, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kabupaten Kutai Barat dan Mahakam Ulu raih masing – masing satu panji keberhasilan. (Prokopim/tha)

 

 

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *