Bupati : Budaya gotong royong masih mengakar dan membudaya di dalam kehidupan masyarakat Mahulu sehari-hari
UJOH BILANG – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh, SH, resmi menutup Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke 16 Tingkat Kabupaten Mahulu Tahun 2019, Selasa (10/12), di Kampung Long Merah Kecamatan Long Bagun.
BBGRM yang mengusung tema “Dengan semangat BBGRM kita tingkatkan peran lembaga kemasyarakatan Kampung, Guna Membangun Mahulu untuk semua Sejahtera Berkeadilan”, selaras dengan program Pemerintah.

Dalam sambutannya, Bupati Mahulu mangatakan sangat mengapresiasi atas terselengaranya BBGRM ke 16, yang telah dibuka dari tanggal 31 Juli 2019 yang lalu di Kampung Matalibaq.
“Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tinggi atas kerja sama dan kerja keras semua pihak terkait, dengan pelaksanaan BBGRM yang sejauh ini berjalan dengan baik, semoga dengan kerja keras ini, doa selalu kita haturkan, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa membimbing kita semua Atas perhatian semuanya terhadap kegiatan ini Saya ucapkan terima kasih,”ungkap Bupati.
Ditambhakan Bupati mengatakan sengat senang karena sejauh ini, prinsip pelaksanaan gotong royong dalam masyarakat di Mahulu masih tetap mengakar dan membudaya di dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.
Hal ini tercermin dari perilaku masyarakat yang masih mengedepankan budaya dan adat istiadat. Di setiap penyelenggaraan kebudayaan, masyarakat saling bahu membahu untuk mensukseskan kegiatan adat dan budaya demi terus terpeliharanya warisan dari leluhur kita.
Bupati juga menuturkan, tingginya antusias baik dari generasi muda dan kaum tua dalam hal tersebut, menunjukkan bahwa masih menjunjung tinggi budaya gotong royong.
“Untuk hal ini, secara khusus Saya menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada seluruh masyarakat Mahakam Ulu atas terpeliharanya prinsip gotong royong di dalam sendi kehidupan bermasyarakat,”kata Bupati.
Sementara itu sebagai tuan rumah Camat Long Bagun Yason Liah. S.Hut menjelaskan, tujuan utama BBGRM yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini untuk meningkatkan kepedulian dan peran aktif masyarakat, dalam pembangunan dan meningkatkan kemitraan antara masyarakat dan pemerintah.
“Yang berdasarkan semangat kebersamaan, kekeluargaan, gotong royong, serta memelihara hasil-hasil pembangunan yang sudah ada,”terangnya.
Ia juga menyatakan, BBGRM ini diselenggarakan disetiap Kabupaten Kota bersama Pemerintah Kampung, diseluruh wilayah kesatuan negara Republik Indonesia.
“Penyelenggaraan BBGRM dilakukan dengan prinsip dari, oleh dan untuk masyarakat, dengan memperoleh dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, swasta dan lembaga non pemerintah lainnya,”tandasnya.
Dalam kesempatan ini hadir pula Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan, SE.,M.BA, Asisten I Bidang Pemerintah dan Humas Ir. H. Dodit Agus Riyono, MP, Kapolsek Long Bagun IPTU Purwanto, Danramil Long Bagun Letnan Satu Iwayan Sudiarsa, sejumlah Kepala OPD, Para Camat, Petinggi dan segenap pengurus Pemerintahan Kampung di Lingkungan Pemkab Mahulu.(HMS8/td).
Tidak Ada Komentar