Pemkab Mahulu telah Bagun 6 Puskesmas yang tersebar di 5 Kecamatan, 3 berstandar Nasional
UJOH BILANG – dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Pelayanan Publik pada bidang kesehatan menjadi suatu pekerjaan utama yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mahulu, dan pada Jumat (25/09) hal tersbut di tunjukan dengan diresmikanya Puskesmas di Kecamatan Laham. Oleh Bupati Mahakam Ulu Bonifasius Belawan Geh, SH.
Peresmian sarana kesehatan yang ditandai dengan dengan Pemotongan Pita dan Penandatangan Prasasti oleh Bupati Bonifasius Belawan Geh,SH kemudian dilanjutkan dengan meninjau bangunan Puskesmas
Dalam sambutan Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH mengatakan bahwa Pemkab Mahulu telah membangun 6 gedung puskesmas yang tersebar di lima kecamatan, dan tiga diantaranya dibangun dengan berstandar nasional, yaitu Puskesmas Tiong Ohang, Puskesmas Long Hubung, dan terakhir adalah Puskesmas Laham.
“Puskesmas dianalogikan sebagai ujung tombak sistem pelayanan, maka puskesmas laham dapat bertindak sebagai motivator, fasilitator dan turut serta memantau teselenggaranya proses pembangunan diwilayah kerjanya agar berdampak positif terhadap kesehatan masyarakat dilingkup kecamatan laham”kata Bupati
Dan dikatakan lebih lanjut oleh Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH bahwa pembangunan pelayanan kesehatan tidak cukup sampai disini saja. Pelayanan di tingkat kesehatan akan terus dilaksanakan oleh Pemkab untuk lebih melengkapi alat-alat kesehatan di setiap Rumah Sakit maupun Puskesmas.
“Walaupun bersumber dari Dana Alokasi Khusus wujud dari satu usaha Pembangunan Puskesmas Laham ini, kami Pemkab juga mengeluarkan anggaran untuk fasilitas alat-alat kesehatan yang akan digunakan di Puskesmas Laham ini”Ungkap Bupati Mahulu
Dalam Laporan Kepala Dinas KP2KB Drg. Agustinus Teguh Santoso,M.ADM.Kes mengatakan mengingat kondisi sarana kesehatan Puskesmas Laham segera dioperasionalkan sehingga layanan kesehatan dapat diberikan kepada masyarakat, karena itu kami sangat berterima kasih atas kesempatan bapak Bupati dapat hadir dalam meresmikan puskesmas laham ini.
“Sebetulnya puskesmas laham ini sudah ada tetapi bangunan lama peninggalan dari Kutai Barat sebelum pemekaran dan saat ini Pemkab Mahulu dibawah pemerintahan Bapak Bupati telah membagun Puskesmas Batru, Kami sangat apresiasi” Ungkap Kadis KP2KB.
disampaikan lebih lanjut oleh Drg. Agustinus Teguh Santoso M.ADM.Kes bahwa Puskesmas yg cukup refrensifatif ini akan menjadi suatu kebanggaan bagi masyarakat Kecamatan Laham, Karena Puskesmas Laham ini dengan fasilitas yang standart nasional.
“pembanguan kesehatan adalah tulang punggung untuk pembangunan stratgis sumber daya manusia, untuk peningkatan kesejahteraan dan juga peningkatan pembangunan secara umum. apalagi dalam masa pandemi seperti ini kita sadari bahwa kesehatan merupakan hal yg sangat berharga,karena ketika kita tidak sehat maka semuanya akan menjadi sia-sia,”tutup Drg.Teguh.
Hadir pula dalam Peresmian Kepala Anggota DPRD Mahulu Yosep Geh Luhat, Kepala Inspektorat Budi Gunarjo Ompusunggu,SE,AK,MM,CA,AAP,CFrA, Kadis Kominfostandi Nasution Hibau Djaang, SE, Kabag Humas dan Protokol Yoseph Sangiang, SH., M.Si, Kepala Kesbangpol Engelbertus Ibrahim, SE., M.Si, Camat Laham Petrus Juk,S.Sos, Kepala Puskesmas Laham Katarina Kerawing, A.Md.Keb, (HMS12/td)
Tidak Ada Komentar