UJOH BILANG – Danramil 03/Long Bagun Lettu Inf I Wayan Sudiarsa meminta masyarakat lebih terbuka dan jujur terhadap riwayat kesehatan diri dan keluarga sebagai upaya bersama untuk mencegah masuknya penularan Covid – 19 di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu).
Berdasarkan data dari Website resmi Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) Mahulu, per tanggal 18 April tercatat, Pelaku Perjalanan (PP) sebanyak 2,045, Orang Dalam Pemantauan (ODP) tercatat 86 orang, dan sementara untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan Positif terkonfirmasi 0 ataupun Mahulu tidak ada.
“Saya mengajak masyarakat bersama-sama dengan kami di lapangan bisa bekerjasama, bukan hanya dari Polri dan instansi terkait yang selalu terjun, tapi dari lintas agama dapat menghimbau masyarakat yang ada di sekitar dan keluarganya bahkan yang terpenting masyarakat yang baru datang dari luar,”ujar Danramil.
Menurut Danramil 03/Long Bagun Lettu Inf I Wayan Sudiarsa, banyak kasus terpapar Covid – 19 berawal dari ketidakjujuran masyarakat, yang tak hanya berdampak pada kesehatan diri sendiri tapi juga keluarga hingga tenaga medis yang menangani di garda terdepan.
“Kalau di temukan pendatang dari luar Kalimantan Timur, tolong di laporkan, kami akan mendatangi, menanyakan riwayat perjalanan, dan di periksa oleh tenaga medis dari Dinas Kesehatan,”tutur Danramil.
Lebih lanjut dikatakan Danramil 03/Long Bagun Lettu Inf I Wayan Sudiarasa, sebagai bentuk pengecahan pihaknya bersama Polsek Long Bagun tak henti-hentinya gencarkan himbauan Sosial dan Phsycal Distancing, melakukan penyemprotan Disinfektan bersama TGC di rumah – rumah masyarakat dan fasilitas umum, bersama Satpol PP dan Dishub berjaga di Pos Wasdalkes di setiap pintu masuk Mahulu.
Seperti terlihat pada Selasa (21/4)lalu, TNI bersama Polsek Long Bagun kembali melakukan Patroli himbaukan Sosial Distancing, dengan mendatangi pasar – pasar area Ujoh Bilang, Long Bagun dan Long Melaham, dan tempat – tempat yang biasa di padati masyarakat, untuk menghimbau sekaligus memberikan edukasi terkait pencegahan maupun penanganan Covid – 19.
“Kita sekarang berada dalam tahap pencegahan, mengigat Mahakam Ulu ini statusnya masih nol, harus kita pertahankan itu,”ungkap Danramil.
Sejalan dengan itu, di sampaikan Kapolsek Long Bagun AKP. Purwanto berharap masyarakat Mahulu dapat menaati peraturan yang berlaku, demi keselamatan bersama.
“Di Mahulu ini masih zero atau nol kasus, jadi mari kita pertahankan, jangan sampai ada satupun yang lolos masuk ke Mahulu, bagaimana caranya, caranya kita ikuti protokol-protokol yg sudah di keluarkan oleh pemerintah,”ujar Kapolsek AKP. Purwanto.
Kapolsek Long Bagun AKP. Purwanto juga mengajak masyarakat mengambil bagian dalam memerangi Covid – 19, dengan terbuka terhadap lingkungan sekitar, melapor jika ditemui masyarakat yang masuk Mahulu tanpa melakukan pemeriksaan di Poswasdalkes serta disiplin menerapkan pola hidup sehat, mengenakan masker jika ingin keluar rumah, rajin mengkonsumsi vitamin.
“Mari masyarakat semua kita menegawasi, karena dengan mengawasi, dengan menaati secara disiplin akan membantu Pemkab dalam pencegahan Covid – 19 masuk ke Mahulu,”tutupnya.(HMS11/td)
Tidak Ada Komentar