Dengan dibentuknya TGT Pencegahan Covid-19 diharapkan Semakin Efektif dan Efisien
UJOH BILANG_ Bertempat di Balai Adat Kampung Ujoh Bilang. Selasa (7/4), Dalam rangka percepatan penangan Corona Virus Disease 2019 (Covid 2019).Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh, SH pimpin Rapat Koordinasi pembentukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 2019.
Hadir mendampingi Bupati, Wakil Bupati Mahulu Drs. Y Juan Jenau, Pj Sekda Mahulu DR. Stephanus Madang, Asisten Pemerintah dan Humas Ir. Dodit Agus Riyono, MP, Asisten Sosial dan Ekobang E. Tek Hen Yohanes, S.Pd.
Dalam arahannya Bupati Mahulu berharap, dengan terbentuknya Tim Gugus Tugas Mahulu, adalah sebagai upaya dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Mahulu harus semakin efektif dan efisien.
“Dalam artian efektif dalam mencegah Covid-19 menyebar di Mahulu dan efisien dalam pengunaan anggaran serta biaya yang digunakan harus efisien, sesuai dengan kegunaannya dalam upaya, pencegahan Covid-19 menyebar di Kabupaten Mahulu,”harap Bupati.
Bupati Mahulu menjelaskan, pembentukan Tim Gugus Tugas ini merupakan rujukan dari Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 440/2622/SJ tentang Pembentukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Daerah.
Bupati menerangkan, sebelumnya Pemerintah Daerah telah membuat edaran tentang pembentukan Tim Gugus Tugas ini, petunjuk teknis juga sudah dibuat agar didistribusikan kepada masing-masing anggota tim yang terdiri dari OPD di lingkungan Pemkab Mahulu.
“Namun hari ini perlu kita dilengkapi lagi, karena dalam masing-masing struktur Tim Gugus Tugas ini, langsung di koordinir oleh masing-masing OPD akan mengeluarkan berbagai program yang bertujuan hanya untuk, upaya dalam mencegah Covid-19 tidak masuk dan menyebar di Kabupaten Mahulu,”ungkap Bupati.
Bupati kembali menegaskan, arah dari kegiatan-kegiatan yang dibuat oleh tim gugus tugas ini nanti, sebagai upaya memperkuat upaya antisipasi menyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Mahulu.
“Namun saya berpesan agar pada setiap kegiatan yang sudah diprogramkan, pada masing-masing unit kerja Tim Gugus Tugas, harus sesuai dengan aturan yang berlaku dan memiliki payung hukum karena kita sudah menggunaka anggaran untuk penanganan Covid-19 di wilayah Mahulu,”katanya.
Sementara itu ditambahkan oleh Wakil Bupati Mahulu Drs. Y Juan Jenau, untuk sampai saat ini patut disyukuri bahwa wilayah Kabupaten Mahulu belum ada warga yang Positif Covid-19.
“Namun wilayah lain di Kaltim sudah ada wilayah yang terpapar, maka dari itu kita perlu meningkatkan kewaspadaan,”ungkapnya.
Wabup juga menyatakan, dalam penanganan dan kewaspadaan ini memang harus ada langkah-langkah yang terpadu, artinya harus sejalan dengan Pemerintah Pusat karena ini bencana Nasional.
“Yang paling penting adalah langkah-langkah terpadu itu disesuaikan dengan, kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah pusat yang merujuk pada aturan yang berlaku,”harap Wabup.
Pada akhirnya Wabup berharap juga, sesuai dengan surat edaran Mendagri tentang pembentukan Tim Gugus Tugas ini, adanya kesamaan sikap terkait teknis tugas pokok gugus tugas, terutama dalam pergeseran anggaran dan edukasi serta sosialisasi Covid-19 secara berjenjang hingga ke tingkat Pemerintahan Kampung.
Dalam rapat tersebut hadir juga Danramil Long Bagun Letnan Satu Iwayan Sudiarsa, Kapolsek Long Bagun IPTU Purwanto serta para Kepala OPD dan Kepala Bagian di lingkungan Pemkab Mahulu.(HMS8/td)
Tidak Ada Komentar