Press Release : UJOH BILANG – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., yang dalam hal ini diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mahulu Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., membuka secara resmi Rapat Koordinasi Tim Desk Pilkada Kabupaten Mahulu Tahun 2024 yang diadakan di Cafetaria, Lantai 1, Kantor Bupati Mahulu. Rabu (13/11/2024).

Rapat yang difasilitasi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Mahulu, dihadiri Waka Polres Mahulu Kompol Mochamad Rezsa Adiatulloh, S.H., S.I.K., M.H., Danramil 03/Long Bagun Kapten Inf. Rahman Sahanung, Ketua KPU Kabupaten Mahulu Paulus Winarno Hendratmukti beserta Komisioner, Komisioner Bawaslu Mahulu Bidang Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Leonder Awang Ajaat, S.Sos., C.Me., Kepala Badan Kesbangpol Mahulu Engelbertus Ibrahim, S.E., M.Si., serta Kepala/Perwakilan OPD di lingkup Pemkab Mahulu.

Bupati Dr. Bonifasius Belawan Geh,S.H.,M.E., dalam sambutan yang disampaikan Sekda, menegaskan pentingnya sinergi antara berbagai instansi dan lembaga terkait dalam menyukseskan Pilkada Serentak, khususnya dalam hal pengawasan, koordinasi, dan pelayanan kepada masyarakat.

“Kita memiliki tanggung jawab yang sama untuk menjadi penyejuk dan ikut serta meminimalisir isu-isu provokatif berlatar belakang suku, agama, ras dan golongan di tengah-tengah masyarakat maupun di ruang siber. Dengan harapan agar persatuan dan kesatuan bangsa tetap terjaga serta pilkada serentak tahun 2024 dapat berjalan dengan aman, sejuk, damai dan berintegritas,” ungkap Sekda.

Melalui Rakor Tim Desk Pilkada yang melibatkan berbagai pihak, antara lain Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kepolisian, TNI, serta beberapa dinas terkait lainnya. Bupati berharap Tim Desk dapat menginventarisasi dan mengantisipasi potensi permasalahan yang dapat menghambat kelancaran berlangsungnya Pilkada.

Serta, diharapkan seluruh komponen masyarakat yang ada di daerah memiliki tanggung jawab yang sama untuk mensukseskannya, dengan memperkuat sinergitas, sekaligus membangun cooling system ditengah-tengah masyarakat, demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Saya juga mengajak dan menghimbau kepada semua pihak untuk bersama-sama menapaki langkah, agar kita dapat mewujudkan Pilkada damai di Mahulu ini. Bagi ASN, Camat, TNI dan Polri, tetap jaga netralitas sesuai dengan ketentuan perundangan, Saya percaya, dengan balutan integritas tersebut, dapat menjadi langkah nyata kita dalam menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat. Saya juga mengharapkan dukungannya untuk membangun rasa aman, nyaman dan tenang ditengah-tengah masyarakat,” pesan Bupati.(Prokopim/len)

Contact :

Prokopim Sekretariat Daerah Kabupaten Mahakam Ulu

Email : humpro@mahakamulukab.go.id

Website : prokopim.mahakamulukab.go.id

Instagram : @pemkab_mahulu

Facebook : @Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *