SAMARINDA – Mewakil Sekretaris Daerah (Sekda) Mahakam Ulu (Mahulu) Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Mahulu drg. Agustinus Teguh Santoso, M. Adm., Kes menghadiri Upacara Pelepasan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional ( PKN ) Tingkat II Angkatan XII Tahun 2023.
Pelepasan 60 orang peserta PKN dilakukan oleh Kepala Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN – RI) Prof. Dr. Adi Suryanto, M.Si ditandai dengan pelepasan atribut peserta, di Ruang Auditorium Lantai 3 Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Desentralisasi dan Otonomi Daerah (Puslatbang) LAN RI Samarinda. Kamis (05/10/2023)
Pj Gubernur Dr. Drs. Akmal Malik, M.Si yang hadir secara virual dalam sambutannya mengatakan atas nama Pemerintah Kalimantan Timur (Kaltim), menyampaikan selamat kepada 60 orang peserta PKN Tingkat II Angkatan XII tahun 2023. “Atas nama Pemerintah Kaltim, kami menyampaikan selamat kepada 60 orang peserta PKN yang telah menyelesaikan kegiatan pelatihan ini. Ini adalah pencapaian yang luar biasa dan patut di apresiasi, tentunya kita bangga melihat semangat, dedikasi dan komitmen peserta yang ditunjukkan selama menjalani kegiatan pelatihan ini,” kata Pj Gubernur.
Lebih lanjut Pj Gubernur menyampaikan PKN merupakan salah satu wadah penting dalam mengembangkan potensi kepemimpinan nasional kader – kader terbaik bangsa. “Kami meyakini pelatihan ini akan memberikan wawasan, pengetahuan dan kemampuan yang luas dan sangat berharga untuk mempersiapkan kader – kader pemimpin yang tangguh di setiap daerah yang ada di seluruh nusantara ini. Kita tahu bersama pemimpin memiliki tanggung jawab yang besar yang membutuhkan kebijaksanaan, integritas dan kemampuan untuk melayani masyarakat dengan baik,” ujar Pj Gubernur.
Hal senada disampaikan Kepala LAN RI Prof. Dr. Adi Suryanto, M.Si bahwa peran sebagai pemimpin harus dapat memberikan warna lain, dimanapun kita ditempatkan tinggalkanlah legacy yang baik, “Jangan sampai kita menjadi pejabat / pemimpin begitu pergi dari tempat itu tidak pernah dikenang, kalau kita dikenang bukan karena kehebatan atau legacy kita, tetapi karena hal – hal yang buruk, jangan sampai. Jadilah pemimpin – pemimpin yang dapat melakukan transformasi,” kata Kepala LAN RI.
Sementara itu, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Mahulu drg. Agustinus Teguh Santoso, M. Adm., Kes menuturkan PKN atau Diklat Pim II ini ikuti oleh pejabat tinggi pratama di Kabupaten Mahulu yaitu Inspektur Inspektorat, Asisten III dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup.
“Mereka sudah 6 bulan mengikuti diklat, dan kali ini acara atau kegiatannya sudah selesai dan mereka dinyatakan lulus. Pendidikan pelatihan ini sangat penting terutama di tataran leadership atau kepemimpinan karena sosok pemimpin ini yang sangat diharapkan membawa perubahan kearah pelayanan birokrasi yang baik,” tutur Asisten I.
Kemudian Asisten I menyampaikan selamat kepada ketiga pimpinan pejabat pratama Kabupaten Mahulu yang telah lulus dalam PKN ini, “Kami mengucapkan selamat kepada ketiga pimpinan pejabat pratama ini yang telah lulus dalam PKN, semoga diklat ini bisa diterapkan dalam pemerintahan nantinya dan semoga mereka menjadi transformer, semangat perubahan supaya Mahulu kedepannya menuju kearah yang lebih baik, lebih maju dan betul – betul bisa mencapai visi dan misinya Mahulu maju berkeadilan untuk semua,” ucap Asisten I.
Hadir dalam acara ini Kepala Puslatbang KDOD LAN RI Provinsi Kaltim Dr. Muhammad Aswad, M.Si, Asisten III Provinsi Kaltim, Sekda Kalimantan Utara, dan Sekda dari Kab/Kota pengirim peserta. (Prokopim/tha)
Tidak Ada Komentar