Press Release : Samarinda – Sebagai wujud sinergi dan kolaborasi agar dapat berkontribusi secara nyata dalam percepatan pembangunan di Kabupaten Mahakam ulu (Mahulu) khususnya dalam program jaminan sosial ketenagakerjaan, Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., tandatangani Nota Kesepakatan Sinergitas Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bersama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), di Crystal Grand Ballroom Lt.7 Hotel Mercure Samarinda. Rabu (30/10/24)

Kegiatan Penandatangan Nota Kesepakatan ini difasilitasi Oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Mahulu yang dihadiri Oleh Sekretaris Daerah Mahulu Dr. Stephanus Madang,S.Sos., M.M., Kepala BPJS Ketenagakerjaan Samarinda Agus Dwi Fitriyanto, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kutai Barat Chandra Cahyono, Inspektur, Kepala Badan, Dinas Bagian di Lingkungan Pemkab Mahulu.

Agenda ini dirangkai dengan adanya Penyerahan Simbolis Jaminan BPJS Ketenagakerjaan Kepada ahli waris atas manfaat Program Jaminan Kecelakaan Kerja Oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris alm.Yohanes Kuleh.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Mahulu, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pimpinan BPJS Ketenagakerjaan yang hari ini bersama-sama melakukan penandatanganan kesepakatan bersama dengan Pemkab Mahulu. Kami Pemerintah daerah, memang memiliki kewenangan dan kemampuan mengelola serta melaksanakan program pembangunan daerah, akan tetapi dalam pelaksanaannya kami tidak bisa bekerja sendiri, perlu sinergi dan integrasi lintas sektor termasuk dengan BPJS,” ucap Bupati Mahulu dalam sambutannya.

Bupati Mahulu Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., mengatakan bahwa tanpa integrasi dan sinergi, keluaran, manfaat maupun capaian pembangunan daerah tidak akan berjalan maksimal. Oleh karena itu melalui kesepakatan bersama dan kerjasama ini diharap semua pihak dapat berkomitmen untuk mengimplementasi seluruh kerjasama yang telah kita sepakati.

“Saya sangat menyadari bahwa kerjasama yang kita bangun saat ini merupakan potensi yang bernilai positif untuk bersama-sama kita optimalkan dalam mendukung tercapainya Visi “Membangun Mahulu untuk Semua, Sejahtera Berkeadilan,” katanya.

Bonifasius Belawan Geh menyampaikan Bahwa Kabupaten Mahulu senantiasa mendukung setiap inisiatif yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat, termasuk dalam aspek ketenagakerjaan. Oleh karena itu, kerja sama ini bernilai penting dimana sinergi ini untuk memastikan bahwa seluruh tenaga di Kabupaten Mahulu mulai dari tenaga Non ASN, aparatur perangkat kampung, Lembaga kemasyarakatan kampung hingga direksi dan pegawai BUMD serta anak perusahaan, bahkan penyelenggara pemilu dan pemilukada dapat terlindungi oleh program jaminan sosial ketenagakerjaan.

Kesepakatan ini juga menjadi pedoman bagi Pemkab Mahulu dalam merencanakan dan melaksanakan program jaminan sosial ketenagakerjaan untuk mencapai Universal Coverage Jamsostek (UCJ), sebuah tujuan yang menjadi cita-cita kita bersama. Melalui langkah-langkah yang akan diambil bersama, diharap seluruh pekerja di Kabupaten Mahulu dapat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan profesi mereka, mengetahui bahwa mereka dilindungi oleh jaminan sosial yang layak.

“Semoga sinergi antara Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu dan BPJS Ketenagakerjaan ini semakin kokoh hingga tercapainya kesejahteraan seluruh tenaga kerja di Mahakam Ulu. Mari kita lanjutkan semangat ini dengan penuh komitmen dan tanggung jawab untuk mewujudkan perlindungan sosial ketenagakerjaan yang merata dan berkelanjutan,” tutur Bupati.(Prokopim/vta)

Contact : 

Prokopim Sekretariat Daerah Kabupaten Mahakam Ulu

Email : humpro@mahakamulukab.go.id

Website : prokopim.mahakamulukab.go.id

Instagram : @pemkab_mahulu 

Facebook : @Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *