UJOH BILANG – Peningkatan pelayanan kepada masyarakat, Bank Pembangunan Kaltimtara (BPD) membuka Kantor Kas di Kampung Mamahak Besar dan diresmikan oleh Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh SH, Kamis (14/08/2019).

Bupati Mahulu menyambut baik serta memberikan apreasi atas peningkatan status PT. BPD Kaltimtara Kantor Cabang Pembantu Ujoh Bilang menjadi PT. BPD Kaltimtara Kantor Cabang Mahulu dan diresmikan PT. BPD Kaltimtara Kantor Kas Mamamak Besar.

“Saya menyambut baik serta memberikan apresiasi atas peningkatan status PT. BPD Kaltimtara, Pemerintah beserta Stakeholder terkait terus berupaya melakukan kerjasama untuk dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sehinga dengan dibukanya kantor Kas menjadi langkah awal dari peningkatan pelayanan perbankan kepada masyarakat yang berada di wilayah kampung-kampung,”jelas Bupati

Bupati juga mengatakan dengan diresmikannya Kantor PT. BPD Kalmtimtara kantor Kas Mamamak Besar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Mahulu seperti KUR (Kredit Usaha Rakyat) Kredit 4 (empat) S (Kredit Pangan Sejahtera , Kredit Perikanan, Kredit Perternakan Sejahtera, Kredit Sawit Sejahtera) serta kredit produktif, kredit konsumtif.

Dalam kesempatan yang sama Pimpinan PT. BPD Kaltara Cabang Sendawar, Zainuddin Fanani menyebutkan peresmian PT. BPD Kaltimtara Kantor Cabang Pembantu Ujoh Bilang menjadi PT. BPD Kaltimtara kantor Cabang Mahulu dan di resimkan PT.BPD Kaltimtara kantor Kas Mamamak Besar merupakan bentuk keseriusan memberikan pelayanan keuangan.

“Kita bersama-sama hadir di sini untuk peresmian kantor kas mambes dan peningkatan status kantor cabang pembantu Ujoh Bilang menjadi kantor cabang, kenapa kami melakukan peningkatan karena memang kebutuhan khusunya Pemerintah Daerah oleh karena itu atas izin Bupati Mahulu kami melakukan permintaan kepada otoritas jasa keuangan Kaltim untuk melakukan peningkatan, Alhamdulilahh berdasarkan hasil survei hasil fisik, bisa di berikan izin,” ujar Zainuddin Fanani.

Acara ini di hadiri oleh Direktur Utama PT. BPD Kaltimtara Zainuddin Fanani, Asisten Bidang Sosial, Ekonomi dan Pembangunan E. Tek Hen Yohanes, S.Pd, Ketua TP-PKK Mahulu Yovita Bulan Bonifasius, para Anggota DPRD Mahulu, Para Kepala OPD, Tokoh Adat dan Masyarakat Kampung Mamahak Besar. (HMS7)

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *