Samarinda – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu), Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., menghadiri kegiatan Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) serta Koordinasi Pemeriksaan LKPD dan Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga (LKKL) Tahun 2024 di lingkungan Direktorat Jenderal Pemeriksaan Keuangan Negara (PKN) VI secara daring. Kegiatan ini diikuti Bupati dari kediaman pribadinya di Jalan Kedondong Dalam V, Samarinda. Selasa (15/04/2025)

Kegiatan yang berlangsung secara luring dan daring ini dihadiri oleh Anggota VI BPK RI, Drs. Fathan Subchi, M.A.P., CIISA, CHFA., serta Direktur Jenderal PKN RI, Dr. Laode Musriandi, S.E., M.Si., Ak., CA., CPA., CFRA., CERTDA., ACPA., ERMCP., FCPA. Hadir pula para Menteri, Gubernur, Bupati/Wali Kota, serta pejabat dari Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota, dan Direksi Bank Pembangunan Daerah dalam lingkup pemeriksaan Ditjen PKN VI. Selain itu, turut hadir para Direktur, Kepala Perwakilan BPK, serta pejabat struktural dan fungsional Ditjen PKN VI.

Dalam pernyataannya, Bupati Mahulu Dr. Bonifasius Belawan Geh, S.H., M. E.,  menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK.

“Pada prinsipnya, kegiatan entry meeting ini merupakan bagian dari proses tata kelola negara yang harus dijalankan. Pemeriksaan keuangan adalah bagian dari sistem pengawasan yang memiliki dasar hukum yang kuat. Kami mendukung penuh proses ini dan siap kapan pun BPK ingin melakukan audit terhadap Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu. Kami akan melayani dengan sepenuh hati,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati Bonifasius menekankan pentingnya audit sebagai alat kontrol dalam mengelola keuangan daerah.

“Ini adalah bagian dari pengendalian tata kelola keuangan agar lebih berintegritas. Kami sangat membutuhkan dukungan BPK sebagai mitra untuk mengontrol dan meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah oleh seluruh OPD dan lembaga terkait. Hasil audit BPK akan menjadi pedoman bagi kami dalam memperbaiki dan meningkatkan pengelolaan keuangan daerah ke depannya,” tambahnya.

Kegiatan Entry Meeting ini bertujuan meningkatkan koordinasi pemeriksaan LKPD dan LKKL, serta memperkuat sinergi tata kelola keuangan negara dan daerah, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan, dan jaminan kesehatan nasional. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi tahap penting dalam mendukung kelancaran dan keberhasilan penyusunan serta pemeriksaan LKPD dan LKKL Tahun 2024.

Dalam kegiatan ini juga turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Mahulu Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., Inspektur Inspektorat Mahulu Budi Gunarjo Ompusunggu, S.E., Ak., M.M., C.A., AAP, CFrA, CGCAE., Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Mahulu Yohanes Andy Abeh, S.Sos., M.Si., secara daring dari ruang kerja Sekretaris Daerah. (Prokopim/tha)

 

 

 

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *