Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH meninjau Pembangunan di Kampung Paling Ujung Mahulu, Long Apari Foto by. Baim


UJOH BILANG – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh, SH, Selasa (27/11), di sela kesibukannya meninjau secara langsung pembangunan fisik yang berada di Kampung Long Apari, Kecamatan Long Apari, yang merupakan Kampung terakhir  di Kabupaten Mahulu.

Selain itu Bupati Mahulu yang didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Mahulu Ny. Yovita Bulan Bonifasius, menyempatkan diri untuk ramah tamah dengan warga setempat, guna mengetahui kondisi dan melihat perkembangan pembangunan yang telah terlaksana tahun anggaran 2017-2018 dalam program Alokasi Dana Kampung (ADK) dari APBD dan Alokasi Dana Desa (ADD) dari APBN.

Bupati menyatakan, sangat senang melihat perkembangan pembangunan yang berada di Kampung Long Apari yang merupakan garda terdepan untuk negara Indonesia secara khusus untuk Kabupaten Mahulu yang berbatasan dengan Malaysia.

“Kita lihat dari awal pemekaran hingga sekarang ini ada perubahan yang sangat pesat,” tuturnya.

Segi pembangunan kampungnya, berjalan program ADK dan ADD ini sejak mulai tahun anggaran 2017 hingga 2018.

“Saya rasa ini langsung menyentuh ke masyarakat. Tinggal yang terpenting bagaimana masyarakat setempat dengan aparat kampung yang ada. Memanfaatkan pembangunan yang sudah ada ini sesuai peruntukannya,” ujarnya.

Selama ini, dilihat ADK dan ADD oleh para pertinggi dan masyarakat pada dua tahun ini rata-rata apabila dikalkulasikan, masih didominasi dengan pembangunan infrastruktur fisik, seperti jalan, jembatan dan gedung serba guna lainnya.

Namun ini memang dilihat lagi dengan kebutuhan kampung tersebut apa yang perlu menjadi prioritas.

“Kita kembali lagi melihat kebutuhan masyarakat di kampung. Pembangunan fisik juga perlu agar lingkungan kampung layak untuk menjadi tempat hunian,” ujarnya.

Prasarana umumnya di bangun dengan menggunakan dana ADK yang telah dialokasikan sejak tahun 2017.

Apabila pembangunan fisiknya sudah selesai, akan diarahkan kepada pembangunan yang bisa meningkatkan ekonomi. “Tentunya dengan melihat kearipan lokal yang ada, terutama di bidang pertanian,” katanya.

Dalam kesempatan ini disampaikan oleh Petinggi Kampung Long Apari, Sengiru Hang, mengaku sangat senang dan bangga bahwa, masyarakat Kecamatan Long Apari terutama Kampung Long Apari atas kunjungan Bupati Mahulu beserta rombongan, yang merupakan tamu yang sangat ditunggu kehadirannya.

“Inilah kondisi kita disini dengan kondisi yang serba terbatas ini, namun dengan keterbatasan yang ada ini kami selaku masyarakat Long Apari tetap semangat, karena melihat semangat yang ditularkan oleh Bupati, ini dapat kita rasanya dengan perjuangannya untuk mengalokasikan sebagian anggaran APBD melalui ADK, guna untuk membantu pembangunan yang berada di kampung,” ungkapnya.

Kedepan ia berharap, melalui program ADK ini bisa lebih ditingkatkan lagi karena warga Kampung Long Apari sangat membutukannya, demi perkembangan kampung dan fasilitas umumnya yang dapat meningkatkan kesejateraan masyarakat terutama, ke depan program ini lebih fokus terhadap peningkatan perekonomian kerakyatan.

“Kami juga sangat berharap bagi pemerintah pusat untuk, segera memperhatikan infrastruktur dasar seperti jalan darat, yang tidak kunjung tembus ke Kampung Long Apari, namun kami berterima kasih kepada Bupati Mahulu yang sudah menyediakan speedboat subsidinya serta program lainnya yang langsung menyentuh ke masyarakat, kami rasa ini sangat membantu kami selama ini terutama memangkas ongkos tranportasi yang terbilang mahal untuk menuju ke Kecamatan Long Apari,” ujarnya.

Dalam kunjungan kerja tersebut mendampingi Bupati Mahulu turut hadir Ketua Tim Pengerak PKK Kabupaten Mahulu Ny. Yovita Bulan Bonifasius, Asisten I Bidang Pemerintah dan Humas Drs. Lilik Yohanes Peng, M.AP, Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan, SE.,MBA, Kepala Dinas Pemberdayaan dan Pemerintah Kampung Lawing Nilas, S.Pd, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Saripudin, SE, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Paulus Liah, S.Pd.,M.Si, Daleq, S.KM Sekretaris Dinas KP2KB, Kepala Bagian Pemerintahan Damianus Tamha, SE, Camat Kecamatan Long Apari Belareq Hujang Nani, Danramil Long Apari Mayor Kav. Suhari, Kapolsek Long Apari Ipda Ruantono, dan para pejabat lainnya yang berkesempatan hadir. (HMS8)

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *