Jadi Momentum Pererat Persatuan dan Kesatuan

UJOH BILANG – Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) Bonifasius Belawan Geh SH, membuka acara Hudoq Pekayang Kampung Lirung Ubing, Kecamatan Long Pahangai, Kamis (17/10). Pembukaan ditandai dengan pemukulan Tuvung yang dilanjutkan dengan penyerahaan Maskot Hudoq Pekayang, dan dilanjutkan dengan Ngarang (menari) bersama.

Sebelum acara Bupati yang didampingi Ketua TP PKK Mahulu Yovita Bulan Bonifasius, Wakil Bupati Mahulu, Drs Y Juan Jenau beserta Wakil Ketua TP PKK Marthina Luaq Juan, Sekda Mahulu Drs Yohanes Avun, M.Si beserta Ketua DWP Mahulu Anastasia Dang Avun, Ketua DPRD Mahulu Novita Bulan, SE., MBA berserta rombongan disambut dengan ritual adat, dan tari-tarian.

Bupati Mahulu dalam sambutannya mengatakan sangat antusias dan menyambut baik kegiatan ini.
“Dengan adanya kegiatan ritual Hudoq Pekayang ini, sekaligus memperlihatkan dan menumbuhkan rasa cinta akan budaya leluhur di alam pelestarian seni dan budaya, di tengah-tengah modernisasi dan teknologi di tengah masyarakat kita saat ini,” kata Bupati.

Ditambahkan Bupati, secara harfiah ritual hudoq dapat mengandung makna sebagai alat menguatkan tali silaturahmi persaudaraan dan memperkokoh persatuan.

“Karena ritual upacara hudoq juga memiliki makna untuk mempersatukan masyarakat dari berbagai tempat, etnis, suku, maupun agama di satu tempat untuk menyaksikan dan melaksanakan ritual secara bersama-sama,” tambah Bupati.

Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh SH, membuka acara Hudoq Pekayang ditandai dengan pemukulan Tuvung yang di dampingi Wabup Drs. Y. Juan Jenau

Kegiatan pembukaan Hudoq Pekayang 2019 di Kampung Lirung Ubing Kecamatan Long Pahangai tahun ini, dihadiri juga Anggota DPRD Kab Mahulu, Kepala SKPD Mahulu, Camat Long Pahangai, Kapolsek Long Pahangai, perwakilan Koramil Long Pahangai, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tamu Undangan.(Hms7)

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *