Ujoh Bilang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Dr. Stephanus Madang, S.Sos., M.M., mewakili Bupati Mahulu Angela Idang Belawan, mengikuti Rapat Paripurna TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-46 Tahun Anggaran 2025 melalui Zoom Meeting. Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Kerja Sekda, Lantai 2 Kantor Bupati Mahulu, Kamis (04/12/2025) pagi.
Dalam pelaksanaan rapat virtual tersebut, Sekda Mahulu turut didampingi oleh Sekretaris Bappelitbangda Kabupaten Mahulu, Franciskus Hului, S.E., M.Si., serta Perwakilan Perwira Penghubung Danramil 0912/02 Long Bagun, Peltu Budi Yono.
Kegiatan Rapat Paripurna TMMD ke-46 ini merupakan bagian dari upaya memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan TNI dalam mendukung pembangunan wilayah, peningkatan kesejahteraan masyarakat, serta percepatan pembangunan infrastruktur di daerah terpencil dan perbatasan.
Melalui partisipasi aktif dalam rapat ini, Pemerintah Kabupaten Mahulu, sangat berkomitmen untuk terus mendukung pelaksanaan program TMMD sebagai salah satu langkah strategis dalam mendorong pemerataan pembangunan di Indonesia khususnya di Kabupaten Mahulu. (Prokopim/aim)


Tidak Ada Komentar