Ujoh Bilang – Wakil Bupati (Wabup) Mahakam Ulu (Mahulu) Suhuk, S.E., resmi membuka Forum Konsultasi Publik terkait Standar Pelayanan dan Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mahulu Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Ballroom Lantai 3 Kantor Bupati Mahulu, Rabu (18/11/2025) pagi.
Forum tersebut digelar sebagai wadah penyampaian masukan, evaluasi, serta penguatan kualitas layanan publik di seluruh perangkat daerah. Melalui forum ini, pemerintah daerah berharap munculnya rekomendasi strategis yang dapat meningkatkan standar pelayanan sekaligus memperbaiki indeks kepuasan masyarakat.
Dalam sambutan Bupati Mahulu (Mahulu) Angela Idang Belawan, Wabup Suhuk menyampaikan Forum Konsultasi Publik ini memiliki makna yang sangat penting dalam upaya mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas, transparan, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.
“Forum ini juga merupakan bagian penting dari pelaksanaan kewajiban pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik. Sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, masyarakat memiliki hak untuk dilibatkan secara aktif dalam penyusunan, pelaksanaan, dan evaluasi standar pelayanan,” katanya.
Suhuk melanjutkan, sebagai pemerintah daerah, berkewajiban untuk terus berinovasi dan bertransformasi dalam penyelenggaraan pelayanan publik.
“Kita ingin agar seluruh perangkat daerah di Mahakam Ulu dapat menghadirkan tata kelola pemerintahan yang responsive, kolaboratif, dan berintegritas sesuai dengan Misi Kelima Kabupaten Mahulu,” ucapnya.
Pada akhirnya Wabup Suhuk mengajak, menjadikan forum ini sebagai tahapan penting dalam memperkuat budaya pelayanan prima di Kabupaten Mahulu.
“Bersama-sama kita perkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat, dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas, responsif, dan berintegritas” tutupnya.
Kegiatan ini dihadiri Asisten Bidang Administrasi Umum (Asisten III), Kristina Tening, S.H., M.Si., Para Narasumber Biro Organisasi Provinsi Kalimantan Timur, dan para peserta. (Prokopim/aim)


Tidak Ada Komentar